0
News
    Home Berita Featured Liga Indonesia Semen Padang Sepak Bola Sepak Bola Indonesia Spesial Super League

    Segala Cara Dilakukan Semen Padang untuk Bertahan di Super League, Total Sudah Kantongi 8 Pemain Asing Baru - Semua Halaman - Bolasport

    5 min read

     

    Segala Cara Dilakukan Semen Padang untuk Bertahan di Super League, Total Sudah Kantongi 8 Pemain Asing Baru - Semua Halaman - Bolasport.com

    Rabu, 14 Januari 2026 | 23:40 WIB
    Penulis : 

    BOLASPORT.COM - Semen Padang FC terus berupaya keras untuk dapat bertahan di Super League 2025-2026.

    Tim Kabau Sirah saat ini berada dalam situasi kritis setelah putaran pertama kompetisi berakhir dengan menempatkan mereka di zona degradasi.

    Anak asuh Dejan Antonic masih tertahan di posisi ke-17 klasemen sementara Super League.

    Posisi ini jelas sangat mengkhawatirkan untuk kelanjutan tim di sisa pertandingan musim ini.

    Putaran pertama Super League 2025-2026 telah usai dengan masing-masing tim telah memainkan 17 pertandingan.

    Semen Padang FC di laga pamungkas paruh musim harus berhadapan dengan Persis Solo.

    Sayangnya, Firman Juliansyah dan rekan-rekan gagal meraih kemenangan saat menghadapi Laskar Sambernyawa di laga terakhir putaran pertama Super League musim ini.

    Kegagalan meraih poin penuh membuat Kabau Sirah tidak mampu memangkas jarak dengan tim-tim di atasnya untuk keluar dari zona degradasi.

    Total dari 17 pertandingan yang telah dilakoni, Semen Padang hanya mampu mengumpulkan 10 poin hasil dari tiga kali menang, satu kali imbang, dan 13 kali menelan kekalahan.

    Koleksi poin yang dimiliki Kabau Sirah sama dengan Persis Solo, namun Laskar Sambernyawa unggul dalam head-to-head atas Semen Padang.

    Menghadapi situasi kritis ini, tim kebanggaan Kota Padang itu kini bersiap menatap putaran kedua dengan strategi yang lebih serius dan perubahan signifikan.

    Salah satu upaya konkret yang dilakukan manajemen adalah mendatangkan pemain-pemain asing baru untuk memperkuat skuad mereka.

    Hingga saat ini, Kabau Sirah total sudah mendatangkan delapan pemain asing baru yang diharapkan dapat mengangkat performa tim di sisa kompetisi musim ini.

    Hal tersebut disampaikan langsung oleh Pembina Semen Padang FCAndre Rosiade, yang juga merupakan politisi Partai Gerindra.

    Andre Rosiade ingin memastikan Semen Padang FC telah siap menghadapi putaran kedua Super League 2025-2026 agar tidak terseok-seok lagi seperti yang terjadi di 17 pertandingan pertama liga.

    "Sesuai dengan pernyataan saya yang menyatakan ingin melaksanakan perombakan (cuci gudang) setelah kalah melawan Persis Solo, maka yang pertama, kami segera melakukan rapat evaluasi," kata Andre Rosiade dalam keterangan resmi di akun Instagram pribadi dan Semen Padang FC, Selasa (13/1/2026).

    "Saya bersama manajemen dan tim kepelatihan sudah melakukan rapat evaluasi untuk melakukan perombakan,"

    "Selain enam pemain asing baru, kami akan menambahkan dua orang pemain asing baru lagi, untuk posisi striker dan winger," ujar Andre.

    Dari pemain asing yang saat ini berada di skuad, manajemen hanya akan mempertahankan dua pemain saja untuk melanjutkan kompetisi musim ini.

    "Jadi total sementara sampai malam ini, Semen Padang akan menggunakan 10 pemain asing, di mana delapan pemain asing baru, dan dua pemain lama," jelas Andre Rosiade.

    Selain fokus mendatangkan pemain asing, manajemen Semen Padang juga berupaya memperkuat tim dengan mencari pemain lokal berkualitas.

    "Yang ketiga, kami tetap akan terus mencari pemain lokal, meskipun sulit, kami tetap berusaha akan mencari pemain lokal yang berkualitas untuk menambal kekurangan tim ini," kata Andre.

    Andre Rosiade dengan yakin menegaskan bahwa Semen Padang FC akan tampil dengan wajah baru di putaran kedua kompetisi Super League 2025-2026.

    "Insya Allah, putaran kedua Semen Padang akan main dengan tim baru," tandasnya.

    Perombakan besar-besaran ini merupakan langkah strategis Semen Padang FC untuk memperbaiki posisi di klasemen dan menghindari degradasi di akhir musim.

    Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
    Komentar
    Additional JS