0
News
    Home Berita Featured Persija Jakarta Sepak Bola Sepak Bola Indonesia Shayne Pattynama Spesial

    Manajer Persija Pastikan akan Datangkan Satu Pemain Diaspora, Shayne Pattynama? - Semua Halaman - Bolasport

    5 min read

     

    Manajer Persija Pastikan akan Datangkan Satu Pemain Diaspora, Shayne Pattynama? - Semua Halaman - Bolasport.com

    Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

    Kamis, 22 Januari 2026 | 19:18 WIB


    Pemain naturalisasi timnas Indonesia, Shayne Pattynama, akan segera menjadi pemain Persija Jakarta (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

    BOLASPORT.COM - Persija Jakarta akan segera mendatangkan satu pemain Diaspora.

    Namanya bukan Ivar Jenner, melainkan Shayne Pattynama yang sedang hangat diperbincangkan di media sosial.

    Shayne Pattynama sejatinya masih memperkuat klub Thailand, Buriram United.

    Kontraknya masih aktif sampai 30 Juni 2026.

    Kemungkinan besar Shayne Pattynama datang sebagai pemain pinjaman sampai kontraknya berakhir di Persija.

    Pemain berlabel timnas Indonesia itu juga sudah jarang bermain di Buriram United.

    Terakhir kali, Shayne Pattynama bermain membela Buriram United pada 26 Oktober 2025.

    Baca Juga: Kualitas Mewah Bek Anyar Persija, Paulo Ricardo Pernah Duel Lawan Bek Anyar Man City dan Eks Striker Arsenal

    Ini berarti sudah tiga bulan lamanya pemain asal Belanda tersebut tidak bermain.

    Nasib Shayne Pattynama di Buriram United juga tidak baik-baik saja.

    Pasalnya pada musim depan, kompetisi Thailand sudah tidak lagi memainkan kuota pemain ASEAN.

    Ini menjadi karier yang cukup baik bagi pemain berusia 27 tahun itu untuk berkarier di Indonesia dan gabung ke Persija.

    Mendengar kabar Shayne Pattynama, manajer PersijaArdhi Tjahjoko, angkat bicara.

    Kepada awak media termasuk BolaSport.com, Ardhi menegaskan bahwa Persija masih akan kedatangan satu pemain Diaspora.

    Baca Juga: Persija Jakarta Alami Krisis Gelandang Jelang Putaran Kedua, Rekrut Ivar Jenner Jadi Solusi?

    Sosok tersebut tidak disebutkan namanya oleh Ardhi.

    "Kemungkinan masih satu pemain lagi."

    "Tapi saya belum tahu pasti karena belum ada pembicaraan dengan manajemen."

    "Yang jelas, kami masih membutuhkan satu pemain Diaspora," kata Ardhi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (22/1/2026).

    Ardhi lebih menyarankan agar pelatih Persija, Mauricio Souza, yang bicara ke publik tentang Shayne Pattynama.

    Ia tidak mau ikut campur dalam urusan pemain baru.

    Adapun saat ini Persija sudah mendatangkan tiga pemain baru untuk putaran kedua Super League 2025/2026.

    Baca Juga: RESMI - Usai Datangkan Pemain Asing Persija, Arema FC Rekrut Eks Gelandang Impornya 

    Mereka adalah Fajar Fathurrahman, Alaeddine Ajaraie, dan Paulo Ricardo.

    "Kalau soal teknis, itu sepenuhnya pelatih yang lebih paham."

    "Untuk hal tersebut sebaiknya ditanyakan langsung ke pelatih," tutup Ardhi.

    Komentar
    Additional JS