0
News
    Home Alfeandra Dewangga Berita Featured Persib Bandung Sepak Bola Sepak Bola Indonesia Spesial

    Alfeandra Dewangga Usung Misi Buat Sejarah Baru Bersama Persib Bandung - Semua Halaman - Superball

    5 min read

     

    Alfeandra Dewangga Usung Misi Buat Sejarah Baru Bersama Persib Bandung - Semua Halaman - Superball.id

    Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

    Selasa, 20 Januari 2026 | 20:15 WIB


    Bek Persib Bandung, Alfeandra Dewangga (kanan) saat berhadapan dengan pemain Madura United, Minggu (30/11/2025). (PERSIB)

    SUPERBALL.ID - Alfeandra Dewangga menyatakan tekadnya untuk membantu Persib Bandung menjuarai Super League untuk yang ketiga kalinya secara beruntun.

    Pemain yang akrab disapa Dewa tersebut merupakan rekrutan anyar Maung Bandung di awal musim ini.

    Namun, Dewa tidak langsung mendapatkan tempat utama di tim besutan Bojan Hodak.

    Hal itu dikarenakan dirinya harus bersaing dengan pemain asing asal Italia, yakni Federico Barba, di sisi kiri pertahanan Persib.

    Akan tetapi, akhir-akhir ini dirinya sudah mulai mendapat kesempatan dari sang pelatih.

    Baru-baru ini, ia juga menjadi pilihan utama Bojan Hodak saat partai El Clasico Indonesia berlangsung.

    Dewa juga sukses mengantarkan timnya tersebut memenangi duel kontra Persija Jakarta dengan skor 1-0.

    Kemenangan itu memastikan Persib memuncaki klasemen sementara Super League 2025-2026 dengan 38 poin.

    Pangeran Biru juga dinobatkan sebagai tim juara paruh musim.

    Baca Juga: Eks PSG Hampir Dipastikan Merapat ke Persib Bandung, Kontraknya Hanya Sampai Akhir Musim Saja

    Terkait itu, Dewa mengungkapkan bahwa hasil tersebut sudah sesuai ekspektasi.

    Maung Bandung memang memiliki ekspektasi yang cukup tinggi.

    Dewa bahkan bertekad membawa Persib mencatatkan sejarah baru.

    Ia berharap Maung Bandung bisa menjadi juara Super League musim ini.

    Andai hal itu tercapai, maka Persib akan menjadi jawara selama tiga musim berturut.

    Belum ada dalam sejarah Indonesia yang sukses mencatat prestasi tersebut.

    “Pasti sesuai ekspektasi (juara paruh musim) karena kita ingin target juara lagi dan mencetak sejarah ya tiga kali juara berturut-turut di Indonesia,” kata Dewangga, dikutip dari laman resmi I.League.

    Untuk mencapai hal itu, Dewa mengatakan bahwa ia dan rekan-rekannya harus mempersiapkan diri dengan baik.

    Terlebih lagi, belakangan ini Pangeran Biru diisukan akan merekrut sejumlah pemain anyar untuk mengarungi paruh kedua.

    Baca Juga: Eks PSG Diisukan Gabung Persib, Petinggi Maung Bandung Beri Respons Positif

    Ia berharap para pemain anyar itu bisa langsung nyetel dengan tim.

    “Persiapan khusus yang pasti, pasti ada, kita hanya ikuti arahan dari pelatih."

    "Apalagi ada banyak rumor pemain baru, ya saya harap pemain baru nanti bisa bergabung menyatukan chemistry dengan cepat,” jelasnya.

    Komentar
    Additional JS