Hasil Indonesia Masters 2026 - Dramatis Jafar/Felisha Lolos Semifinal, Frustrasi Unggulan Prancis Pecah saat Poin Tua - Bolasport
Hasil Indonesia Masters 2026 - Dramatis Jafar/Felisha Lolos Semifinal, Frustrasi Unggulan Prancis Pecah saat Poin Tua
BOLASPORT.COM - Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu meraih hasil memuaskan pada babak perempat final Indonesia Masters 2026 yang berjalan dramatis.
Perjalanan Jafar/Felisha pada babak perempat final Indonesia Masters 2026, Jumat (23/1/2026) harus melewati Thom Gicquel/Delphine Delrue.
Menghadapi wakil Prancis itu di Istora Senayan, Jakarta, Jafar/Felisha menang melalui rubber game dengan skor 13-21, 22-20, 21-16 dalam tempo 69 menit.
Dengan hasil ini, Jafar/Felisha memastikan diri melaju ke babak semifinal turnamen BWF Super 500 tersebut.
Kegagalan Felisha dalam melakukan defend yang baik membuat Gicquel/Delrue mendapatkan keunggulan lebih dulu pada awal gim pertama.
Sempat menyamakan kedudukan, Jafar/Felisha justru dibuat kesulitan dengan pola serangan dari pasangan peringkat ke-5 dunia yang menghasilkan 4 angka beruntun.
Pengembalian Felisha yang mendarat di luar lapangan kembali menghadirkan keuntungan bagi Gicquel/Delrue untuk menjauh lagi usai kehilangan 2 poin.
Perlahan, ganda campuran ranking ke-9 dunia itu mulai mendekat saat Thom Gicquel dipaksa melakukan kesalahan saat mengembalikan serangan Felisha.
Rotasi dari Jafar Hidayatullah cukup mumpuni dalam mempertahankan garis belakang permainan mereka dari gempuran wakil Prancis itu.
Sebuah sambaran dari Jafar membawa tim Merah Putih merebut momen keunggulan sebelum akhirnya menutup interval pertama dengan unggul atas Gicquel Delrue 11-9.
Selepas jeda, keunggulan bertambah bagi tuan rumah saat Gicquel melakukan tangkisan kurang sempurna kepada pukulan dropshot Jafar.
Unggul 12-9, permainan Jafar/Felisha mulai lengah di mana mereka tak mampu membendung tekanan dari Gicquel/Delrue.
8 poin beruntun didapatkan Gicquel/Delrue guna menjauh dari kejaran Jafar/Felisha seiring dengan kesalahan-kesalahan sendiri yang dilakukan.
Tanpa kesulitan berarti, pasangan peringkat ke-5 dunia itu menutup perlawanan Jafar/Felisha pada gim pertama dengan skor 13-21.
Memasuki gim kedua, Gicquel/Delrue membuat Jafar/Felisha belum keluar dari tekanan mereka saat mendapatkan 2 angka beruntun.
Memanfaatkan celah pertahanan dari lawan, kebangkitan Jafar/Felisha dimulai di mana mereka berhasil menyamakan kedudukan.
Tak berselang lama, permainan solid Felisha di depan net membuat Gicquel/Delrue kewalahan dan akhirnya keunggulan menjadi milik Indonesia.
Total 4 poin beruntun diraih Jafar/Felisha untuk menciptakan jarak yang cukup lebar dengan Gicquel/Delrue melalui keunggulan 6-2.
Menjelang interval, Jafar/Felisha mendapatkan perlawanan sengit sebelum lawan juga masih membuat kesalahan sendiri.
Situasi berbalik saat Jafar/Felisha tak mampu menjaga momentum keunggulan itu usai membuat kesalahan sendiri dan keputusan tidak akurat sebelum ditikung Gicquel/Delrue.
2 kali berbagi angka, Jafar/Felisha mengawali interval dengan unggul tipis 11-10 langsung digempur tekanan bertubi-tubi dari lawan dan membuat mereka ditikung.
Tak ingin menyerah, Jafar/Felisha perlahan mampu membaca permainan lawan untuk memangkas jarak 2 poin dengan Gicquel/Delrue.
Keunggulan 17-13 yang didapatkan Jafar/Felisha perlahan kembali menipis seiring dengan pengembalian mereka yang kurang baik.
Mendapatkan keuntungan game point, permainan Jafar/Felisha kembali goyah, perlawanan Gicquel/Delrue membuat mereka tertahan 3 kali sebelum harus adu set point.
Enggan melakukan kesalahan di masa krusial, Jafar/Felisha menutup perlawanan Gicquel/Delrue pada gim keuda 22-20.
Gim ketiga berjalan sengit di mana Jafar/Felisha dan Gicquel/Delrue berbagi angka hingga 7 kali beruntun.
Mengawali interval ketiga dengan keunggulan 11-8, Jafar/Felisha kian percaya diri dalam menggempur lawan hingga masa krusial.
Laga sempat dihentikan saat Jafar/Felisha unggul 18-15 lantaran Delphine Delrue mengeluhkan sakit di bagian perutnya usai jatuh bangun mengamankan wilayahnya.
Melalui 4 poin beruntun, Jafar/Felisha mendapatkan match poin pertamanya sebelum menutup gim ketgiga dengan skor 21-16.