Hasil India Open 2026 - Jahatnya Putri KW Balas Kekalahan Pakai Pembantaian, Indonesia Brilian di Sektor Tunggal - Semua Halaman - Bolasport
BOLASPORT.COM - Putri Kusuma Wardani atau Putri KW belum terbendung untuk mendapatkan kemenangan pada babak kedua turnamen India Open 2026.
Pertandingan babak kedua India Open 2026 hari ini, Kamis (15/1/2026) dijalani Putri dengan bersua wakil Denmark Line Kjaersfeldt.
Bertempat di Indira Gandhi Sports Complex, New Delhi, Putri menang melalui tiga gim dengan skor 15-21, 21-9, 21-18 dalam tempo 61 menit.
Hasil yang didapatkan Putri pada 16 besar turnamen BWF Super 750 ini menyempurnakan tim Merah Putih di sektor tunggal setelah sebelumnya Jonatan Christie mengunci tempat 8 besar duluan.
Kecolongan lebih dulu pada awal gim pertama, Putri menghempaskan sambaran keras di depan net yang tak bisa dibendung Kjaersfeldt guna menyamakan kedudukan.
Berbalik unggul, pemain peringkat ke-6 dunia itu harus rela melihat Kjaersfeldt menyamainya lagi usai dibuat mati langkah di depan net.
Dengan tempo yang relatif lambat, Putri membuat kedudukan berimbang untuk ketiga kalinya dengan pengamatan yang sempurna.
Enam kali imbang, Putri KW dibuat kewalahan menghadapi tekanan dari pemain peringkat ke-19 dunia itu yang cukup taktis.
Alhasil, Putri harus menutup aksinya pada interval pertama dengan tertinggal 7-11 dari Kjaersfeldt.
Selepas jeda, Putri semakin kesulitan untuk membendung tekanan dari Kjaersfeldt yang datang melalui pertahanan yang kurang baik.
Meski sempat melawan, wakil Denmark itu membuat Putri kesulitan dengan pertahanan kokohnya yang masih berjalan hingga masa krusial.
Melalui pengembalian yang tidak akurat, Putri harus mengakui keunggulan Kjaersfeldt pada gim pertama 15-21.
Meraih satu angka lebih dulu, Putri langusng mendapatkan gempuran bertubi-tubi dari Kjaersfeldt yang meraih total 6 poin secara beruntun.
Tertinggal cukup jauh dengan skor 1-6 membuka Putri tak punya pilihan lain selain terus menekan dan meminimalisir kesalahan sendiri.
Upaya dari Putri perlahan berbuah manis seiring dengan permainan Kjaersfeldt yang kian menurun dan membuatnya tersusul.
Tiga kali berbagi angka, Putri menegaskan aksinya guna menutup interval gim kedua dengan keunggulan 11-8.
Usai jeda, Putri sama sekali tidak terbendung di mana dia mendapatkan 9 poin beruntun untuk langsung meraih match point pertama di gim kedua ini.
Tertahan satu kali, Putri menyudahi perlawanan Kjaersfeldt dengan skor 21-9.
Gim ketiga berjalan, Putri KW dibuat kerepotan melalui penempatan-penempatan akurat dari Kjaersfeldt yang menghasilkan dua poin beruntun.
Dengan penampilan yang lebih tenang, Putri mampu mengimbangi gertakan Kjaersfeldt untuk membuat kedudukan berimbang tiga kali.
Pergerakan dan pola permainan Putri kian sempurna dengan keputusan-keputusan yang akurat sebelum merebut interval ketiga dengan skor 11-4.
Usai jeda, dominasi Putri belum terhenti meski Kjaersfeldt mampu mendulang poin dengan drive yang baik di depan net.
Tak ingin membiarkan lawan bangkit, Putri sukses memaksa Kjaersfeldt melakukan kesalahan sendiri melalui pengembalian yang membentur net.
Dua sergapan Kjaersfeldt secara beruntun di depan net menghadirkan alarm tersendiri bagi pertahanan Putri yang mulai lengah.
Ancaman benar-benar ditunjukkan Kjaersfeldt di mana dia mampu memangkas jarak menjadi 12-15 usai sempat tertinggal dari Putri 5-15.
Putri terbantu dengan dua kesalahan beruntun dari Kjaersfeldt yang mendaratkan pukulan dengan tidak akurat untuk meraih dua poin beruntun.
Tertahan empat kali pada masa match point, Putri melejit ke perempat final dengan kemenangan 21-18 atas Kjaersfeldt.
