0
News
    Home Berita FC Utrecht Featured Sepak Bola Sepak Bola Internasional Timnas Indonesia

    Eks Pelatih Timnas Indonesia Masuk Bursa Juru Taktik FC Utrecht - Semua Halaman - Bolasport

    3 min read

     

    Eks Pelatih Timnas Indonesia Masuk Bursa Juru Taktik FC Utrecht - Semua Halaman - Bolasport.com

    Minggu, 4 Januari 2026 | 21:30 WIB
    Penulis : 

    BOLASPORT.COM - Mantan asisten pelatih timnas IndonesiaAlex Pastoor masuk dalam radar pelatih FC Utrecht.

    Pastoor memang sosok yang sudah diakui memiliki kualitas dan sempat bertugas di beberapa tim besar seperti Almere City, Sparta Rotterdam, dan NEC Nijmegen.

    Dia juga saat ini masih menjadi pengamat dan memiliki analisa yang tajam.

    Saat bertugas di timnas juga dia merupakan orang yang berperan dalam meracik strategi.

    Namun, kolaborasinya dengan Patrick Kluivert gagal memberikan prestasi di skuad Garuda.

    Jika dia benar-benar ke Utrecht maka reuni dengan pemain timnas yakni Miliano Jonathans akan terjadi.

    Media asal Belanda, VoetbalPrimeur merilis 11 nama yang bisa dilirik menjadi pelatih FC Utrecht.

    Dalam daftar ini ada nama-nama besar seperti mantan pelatih Manchester United, Erick Ten Hang dan legenda Ruud van Nistelrooij.

    Tentunya, ada nama Alex Pastoor yang bisa dipertimbangkan Direktur Teknik Jordy Zuidam.

    Pelatih saat ini yakni Ron Jans berpeluang akan meninggalkan tim musim ini.

    Alex Pastoor dinilai salah satu sosok yang potensial untuk memimpin tim yang bermarkas di Stadion Galgenwaard tersebut.

    Mereka mengakui bahwa karir Alex memang kurang apik saat bersama timnas Indonesia.

    Menurutnya, dia masih memiliki kapasitas dan bisa saja jadi kandidat yang ketat.

    Selama di Belanda dia juga memiliki karir yang bagus sebelum merapat ke timnas Indonesia.

    "Alex Pastoor (59) membuat kesan mendalam di kalangan pecinta sepak bola Belanda setelah kepergiannya dari Almere City pada 2024."

    "Berkat analisisnya yang segar dan mendalam di Ziggo Sport," tulis VoetbalPrimeur.

    Masih dalam sumber yang sama, pengalaman pelatih kelahiran Amsterdam tersebut.

    Salah satu keunggulan adalah Alex Pastoor memiliki kekuatan dalam bidang analisa.

    Selain itu, dia masih layak untuk bersaing dengan pelatih lain di kasta tertinggi Belanda.

    "Pelatih ini menunjukkan pengetahuan taktis yang luas."

    "Selain di Almere City, ia juga telah mengumpulkan pengalaman di klub-klub seperti Excelsior, NEC, dan Sparta Rotterdam."

    "Pastoor bekerja sebagai asisten dan pelatih interim di AZ antara Juli dan September 2014."

    "Tetapi sejak itu tidak lagi mendapatkan kesempatan di level papan atas Belanda," tutupnya.

    Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
    Komentar
    Additional JS