Alasan Kevin Diks Sering Bagi-bagi Hadiah untuk Suporter Timnas Indonesia - Semua Halaman - Bolasport
Alasan Kevin Diks Sering Bagi-bagi Hadiah untuk Suporter Timnas Indonesia - Semua Halaman - Bolasport.com
Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sabtu, 17 Januari 2026 | 18:30 WIB
KEvin Diks (tengah), akui selalu ingin bisa membalas dukungan suporter timnas Indonesia. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)
BOLASPORT.COM - Kevin Diks mengakui dukungan suporter timnas Indonesia selalu luar biasa.
Kevin mendapatkan status WNI pada bulan November 2024 saat timnas masih dipimpin Shin Tae-yong.
Tidak butuh waktu lama untuk mantan pemain FC Copenhagen tersebut mendapatkan tempat di timnas.
Debutnya terjadi pada pertandingan melawan Jepang untuk lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Namun, dia terlibat benturan dengan Wataru Endo pada menit ke-36 dan harus digantikan oleh Sandy Walsh pada menit ke-41.
Baca Juga: 4 Pemain Keturunan di Klub-klub ASEAN yang Bisa Bela Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2026, PSSI Minat?
Kevin menjelaskan bahwa bermain untuk timnas Indonesia selalu memberikan pengalaman yang spesial.
Dia selalu ingin memberikan segalanya dengan kontribusi maksimal di lapangan.
Bahkan, hal ini masih belum cukup karena suporter benar-benar memberikan sambutan yang hangat.
"Bagaimana saya bisa memberi kembali kepada rakyat Indonesia."
"Bagaimana saya bisa, bagaimana saya bisa berbuat lebih banyak? Tapi itu cukup sulit dari jarak sejauh itu," kata Kevin Diks dilansir BolaSport.com dari kanal YouTube Spelerspraat.
Dalam beberapa momen dia terlihat sering membagikan hadiah kepada fan.
Termasuk ada jersi latihan dan beberapa cenderamata dari klub untuk mereka.
Tentunya, kontribusi terbaik adalah dengan bisa bermain dan membawa timnas mendapatkan hasil terbaik.
"Ketika saya di hotel, saya mencoba memberi lebih banyak."
"Terkadang saya mencoba membagikan kaus atau, Anda tahu, sedikit berusaha."
"Tapi ada kalanya Anda bisa berbuat lebih banyak. Tapi saat pertama kali memasuki stadion, itu sangat istimewa," ujarnya.
Baca Juga: Kevin Diks Pastikan Piala Asia 2027 Jadi Obat Luka setelah Kegagalan Timnas Indonesia di Piala Dunia
Pemain yang saat ini berseragam Borussia Monchengladbach ini masih ingat saat debut untuk skuad Garuda.
Dia menyadari bahwa ini adalah momen yang kurang indah karena dia harus menepi karena cedera.
Dilema yang terjadi karena dia ingin membantu timnas tetapi masalah cedera membuatnya harus kembali ke klub untuk pemulihan.
Pada masa-masa sulit tersebut dukungan dari fan selalu mengalir dan dia selalu ingin membalas semuanya meski tidak akan cukup.
"Pertama kali memainkan lagu kebangsaan. Tapi kemudian saya cedera. Itu benar-benar berat."
"Karena saat itu saya merasa, saya ingin memberikan banyak hal kembali kepada orang-orang ini."
"Saya ingin memberikan banyak hal kembali kepada rakyat Indonesia. Dan itu tidak mungkin. Ya. Jadi ya, itu menyakitkan, tentu saja," kata Kevin.