0
News
    Home Featured Piala AFF U-23 Pilihan Sepak Bola Sepak Bola Indonesia Timnas Indonesia U-23 Timnas Vietnam U-23

    Timnas U-23 Indonesia Butuh Mental Juara untuk Lawan Vietnam Meski Hanya Punya 15 Pemain - Semua Halaman - Bolasport

    4 min read

     

    Timnas U-23 Indonesia Butuh Mental Juara untuk Lawan Vietnam Meski Hanya Punya 15 Pemain - Semua Halaman - Bolasport.com

    By Abdul Rohman, Sabtu, 26 Agustus 2023 | 16:00 WIB
    Ketua BTN (Badan Tim Nasional) sekaligus  Anggota Komite Eksekutif PSSI, Sumardji, saat hadir latihan timnas U-23 Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Kamis (10/8/2023).
    Ketua BTN (Badan Tim Nasional) sekaligus Anggota Komite Eksekutif PSSI, Sumardji, saat hadir latihan timnas U-23 Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Kamis (10/8/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

    BOLASPORT.COM - Timnas U-23 Indonesia menghadapi Vietnam dalam laga final Piala AFF U-23 2023 di Rayong Stadium, Thailand, Sabtu (26/8/2023), kick-off pukul 20.00 WIB.

    Pada duel kontra Vietnam ini, timnas U-23 Indonesia komposisi pemain Garuda Muda kian terbatas alias hanya tersedia 18 nama.

    Terbaru, Mohammad Kanu Helmiawan diperkirakan akan absen membela timnas U-23 Indonesia.

    Dugaan ini terlihat saat Mohammad Kanu Helmiawan berlatih terpisah dengan skuad timnas U-23 Indonesia di Lapangan PTT Academy, Rayong, Jumat (25/8/2023).

    Sebelumnya, Shin Tae-yong harus berlapang dada usai kehilangan empat pemain.

    Komang Teguh dan Titan Agung batal tampil di Piala AFF U-23 2023 lantaran sanksi AFC imbas kericuhan pada SEA Games 2022 yang tetap berlaku.

    Kemudian, Irfan Jauhari dan Bagas Kaffa dibekap cedera.

    Irfan Jauhari sudah tidak bisa memperkuat timnas U-23 Indonesia usai laga fase Grup B Piala AFF U-23 2023 kontra Malaysia.

    Sementara Bagas Kaffa mengalami cedera beberapa saat menuju pertandingan semifinal timnas U-23 Indonesia vs Thailand.

    Bagas Kaffa yang awalnya masuk dalam daftar susunan pemain terpaksa digantikan oleh Robi Darwis.

    Mengenai peluang Kanu diturunkan di laga final nanti, Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, enggan berbicara secara blak-blakan.

    Lantaran demi menjaga kerahasian strategi

    "Jadi saya tidak mau jawab secara detail siapa pemain yang absen hari ini," ucap Sumardji kepada BolaSport.com, Sabtu (26/8/2023).

    "Karena ini bagian dari startegi kita."

    "Tapi yang pasti, ada beberapa pemain kita yang cedera, saya tidak bisa katakan siapa saja," sambung Sumardji.

    Sumardji menilai bahwa dengan situasi ini, timnas U-23 Indonesia butuh mental juara dalam menghadapi perlawanan tim besutan Hoang Anh Tuan.

    "Kalau sudah final harus optimis dong. Yang dibutuhkan ya mental juaranya. Ini harus diperkuat pemain," tutur Sumardji.

    "Walaupun ada pemain yang sedikit sakit tapi punya mental juara, ya sakitnya pasti tidak akan terasa."

    "Mereka harus berjuang sampai akhir," kata Sumardji.

    Bagi Sumardjitimnas U-23 Indonesia tidak mempunyai perasaan gentar menghadapi Vietnam.

    "Ya sama saja peluangnya tidak perlu ada keraguan khususnya," ujar Sumardji.

    "Vietnam pasti lihat kita was-was juga. Peluangnya sama."

    "Tergantung siapa mentalnya kuat itu yang menang," tutupnya.

    Halaman :
    Komentar
    Additional JS