0
News
    Home Tidak Ada Kategori

    Hasil Indonesia Masters 2023: Cedera, Kevin/Marcus Mundur saat Lawan Ganda China - inews

    2 min read

    Hasil Indonesia Masters 2023: Cedera, Kevin/Marcus Mundur saat Lawan Ganda China

    Andika Rachmansyah
    Kamis, 26 Januari 2023 - 15:34:00 WIB
    Hasil Indonesia Masters 2023: Cedera, Kevin/Marcus Mundur saat Lawan Ganda China
    Langkah ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon terhenti di babak 16 Besar Indonesia Masters 2023. (foto: PBSI)

    JAKARTA, iNews.id – Langkah ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon terhenti di babak 16 Besar Indonesia Masters 2023. Minions mundur saat melawan duo China Liu Yuchen/Ou Xuanyi di gim ketiga saat kedudukan 21-19, 8-21, dan 6-11, Kamis (26/1/2023) siang.

    Tampil di Istora Senayan, Kevin/Marcus bermain agresif sejak awal. Poin demi poin berhasil mereka cetak sehingga unggul cukup telak atas Liu/Ou dengan skor 8-3.

    Otomatis720p1080p720p406p270p180p

    The Minions tanpa ampun memberikan tekanan terus menerus ke pasangan China. Hingga akhirnya, Kevin/Marcus berhasil unggul lebih dulu atas Liu/Ou di interval pertama dengan skor 11-4.

    Namun selepas interval, mereka seperti kehilangan fokusnya. Sebab, Liu/Ou mampu memangkas jarak menjadi tertinggal 9-12. Pertarungan sengit pun tersaji setelah itu.

    Sampai-sampai, Liu/Ou secara mengejutkan mampu menyamakan kedudukan menjadi 19-19. Namun pada akhirnya, Minions berhasil menutup gim pertama dengan kemenangan 21-19.

    Di gim kedua, giliran Liu/Ou yang tampil dominan. Mereka sukses membuat Minions tak berdaya sejak awal gim kedua. Hasilnya, pasangan China itu unggul telak di interval kedua dengan skor 11-4.

    Selepas interval, Liu/Ou semakin semakin menjadi-jadi. Mereka benar-benar membuat Minions tak berdaya hingga hasilnya berhasil menutup gim kedua dengan kemenangan telak 21-8.

    Di gim yang ketiga, Marcus/Kevin dibuat tak berdaya. The Minions tertinggal di interval dengan skor 6-11. Akan tetapi, mereka terpaksa harus mundur karena Marcus diduga cedera. Pertandingan akhirnya dimenangi oleh Liu/Ou.

    Editor : Reynaldi Hermawan

    Follow Berita iNews di Google News


    Informasi lainnya dan terkini di https://opsimin.wordpress.com/
    Opsi Media Informasi Group X Kamidi
    [Category Opsiin, Media Informasi, Arena, Bulu Tangkis, Bulu Tangkis Indonesia]
    [Tags Featured, Pilihan,Kevin Sanjaya Sukamuljo, Marcus Fernaldi Gideon, Bulu Tangkis, Bulu Tangkis Indonesia, Indonesia Masters]

    Komentar
    Additional JS