0
News
    Home Bulu Tangkis Bulu Tangkis indonesia Bulu Tangkis Paralimpiade Featured Paralimpiade 2020 Paralimpiade Tokyo

    Kalah di Semifinal Paralimpiade Tokyo, Fredy Setiawan Ingin Rebut Perunggu - tempo

    2 min read

     

    Kalah di Semifinal Paralimpiade Tokyo, Fredy Setiawan Ingin Rebut Perunggu

    Reporter:

    Antara

    Editor:

    Arkhelaus Wisnu Triyogo

    Sabtu, 4 September 2021 11:39 WIB
    Kalah di Semifinal Paralimpiade Tokyo, Fredy Setiawan Ingin Rebut Perunggu
    Fredy Setiawan dari Indonesia beraksi melawan Siripong Teamarrom dari Thailand pada Paralimpiade Tokyo 2020 - Bulu Tangkis - Tahap Play Grup SL4 Tunggal Putra - Grup B - Stadion Nasional Yoyogi, Tokyo, Jepang (3/9/2021). ANTARA/REUTERS/Thomas Peter/pri. (REUTERS/THOMAS PETER)

    TEMPO.COJakarta - Atlet bulu tangkis tunggal putra SL4 Fredy Setiawan kehilangan kesempatan untuk merebut medali emas Paralimpiade Tokyo 2020. Ia gagal melaju setelah kalah di babak semifinal dari wakil India Suhas Lalinakere Yathiraj 21-9, 21-15 di Yoyogi National Stadium, Tokyo, Sabtu, 4 September 2021.

    Meski begitu, ia masih berpeluang untuk membawa pulang medali perunggu pada laga penentuan perebutan tempat ketiga. Pertandingan akan berlangsung pada Ahad, 5 September.

    Atlet para badminton asal Solo ini sebenarnya diprediksi bisa melalui hadangan Yathiraj yang menduduki peringkat tiga dunia. Musababnya, satu hari sebelumnya ia mampu menundukkan rekan senegaranya, yaitu Tarun, yang berada di peringkat kedua.

    Namun, prediksi itu buyar. Permainan Fredy baru berkembang di gim kedua, sementara di gim pertama ia kesulitan menambah poin karena tekanan ketat dari lawannya.

    Atlet peringkat empat ini masih terus mengejar ketertinggalan, bahkan ia sempat memperkecil selisih skor tiga poin menjadi 15-17 di gim kedua. Langkah Yathiraj untuk mencapai match point tak terhentikan, hingga akhirnya memupuskan harapan Fredy di semifinal setelah 31 menit berjuang.

    Pada laga penentuan medali perunggu hari Minggu, Fredy Setiawan akan kembali bertemu Tarun dari India. Fredy dan Tarun lolos ke semifinal sebagai juara dan runner-up grup B. Sedangkan di babak final, Yathiraj sudah ditunggu atlet para badminton peringkat pertama asal Prancis, yaitu Lucas Mazur.

    Advertising
    Advertising
    Komentar
    Additional JS